EDISINEWS.ID | JAKARTA-Aksi keributan antar sekelompok remaja terjadi di Jalan Raya Kapuk Muara, tepat di depan SDN Kapuk Muara, Kecamatan Penjaringan, Jakarta Utara. Keributan tersebut diduga dipicu permainan tembakan berpeluru jelly (jelly gun) yang berujung baku hantam fisik.Minggu (2/11/2025)
Peristiwa yang terjadi pada Mingu sore itu sontak mengejutkan para pengguna jalan dan warga sekitar. Para remaja yang diduga sudah membuat janji melalui aplikasi pesan instan, datang berkelompok menggunakan sepeda motor dan langsung terlibat aksi saling tembak menggunakan peluru jelly sebelum akhirnya bentrok fisik.
“Saya kaget, tiba-tiba mata saya terasa perih. Pas lihat, ternyata anak-anak lagi tembak-tembakan pakai peluru jelly, terus malah berlanjut tonjok-tonjokan,” ujar salah satu pengguna jalan yang melintas.
Warga menilai fenomena permainan senjata mainan berpeluru jelly ini mulai mengkhawatirkan karena berpotensi memicu konflik, membahayakan.
“Kami berharap pihak kepolisian segera turun tangan dan menertibkan penjual serta penggunaan senjata mainan seperti ini, supaya kejadian serupa tidak terulang,” tambahnya.
Masyarakat sekitar mengimbau agar orang tua lebih memperhatikan aktivitas anak dan memastikan permainan yang digunakan tidak membahayakan diri maupun orang lain.
( Red )

